tekanan darah pada sistem peredaran darah manusia

Tekanan darah adalah besarnya gaya dorong darah terhadap dinding pembuluh darah arteri dalam satuan mmHg. Satuan mmHg (millimeter raksa) adalah salah satuan tekanan resmi yang digunakan dalam bidang fisika dan kimia.
Tekanan darah hanya dapat diketahui melalui pengukuran menggunakan alat ukur tekanan darah (tensimeter). Tekanan darah dapat berubah-ubah setiap saat dalam rentang angka tertentu bergantung pada posisi, aktivitas dan kondisi tubuh.
 Jadi dokter bisa mengetahui seseorang menderita tekanan darah tinggi melalui bantuan tensimeter  
Saat yang paling baik untuk mengukur tekanan darah adalah saat Anda istirahat dan dalam keadaan duduk atau berbaring. Tekanan darah dalam kehidupan seseorang bervariasi secara alami.
Merujuk kepada tekanan yang dialami darah pada pembuluh arteri darah ketika darah di pompa olehjantung ke seluruh anggota tubuh manusia. Tekanan darah dibuat dengan mengambil dua ukuran dan biasanya diukur seperti berikut - 120 /80 mmHg. Nomor atas (120) menunjukkan tekanan ke atas pembuluh arteri akibat denyutan jantung, dan disebut tekanan sistole. Nomor bawah (80) menunjukkan tekanan saat jantungberistirahat di antara pemompaan, dan disebut tekanandiastole. Saat yang paling baik untuk mengukur tekanan darah adalah saat Anda istirahat dan dalam keadaan duduk atau berbaring. Tekanan darah dalam kehidupan seseorang bervariasi secara alami. Bayi dan anak-anak secara normal memiliki tekanan darah yang jauh lebih rendah daripada dewasa. Tekanan darah juga dipengaruhi oleh aktivitas fisik, dimana akan lebih tinggi pada saat melakukan aktivitas dan lebih rendah ketika beristirahat. Tekanan darah dalam satu hari juga berbeda; paling tinggi di waktu pagi hari dan paling rendah pada saat tidur malam hari. Bila tekanan darah diketahui lebih tinggi dari biasanya secara berkelanjutan, orang itu dikatakan mengalami masalah darah tinggi. Penderita darah tinggi mesti sekurang-kurangnya mempunyai tiga bacaan tekanan darah yang melebihi 140/90 mmHg saat istirahat
. Ada dua jenis tekanan darah, yaitu sistolik dandiastolik. Tekanan darah yang terjadi ketika otot jantung berdenyut memompa darah sehingga darah terdorong ke luar dari jantung menuju seluruh tubuh dinamakan tekanan sistolik.Sistolik kedaan dimana jantung berkontraksi sedang melakukan aktifitas berat, sedangkan Tekanan diastolik nerupakan kebalikan dari tekanan sistolik. Tekanan diastolik yaitu tekanan darah saat darah memasuki jantung. Pada umumnya tekanan sistolik lebih kuat daripada tekanan diastolik. Tekanan diastolik ini keadaan dimana jantung sedang relaksasi.

Tekanan darah tidak normal terjadi karena adanya penyumbatan pembuluh darah karena terdapat kelainan fungsi ginjal sehingga tidak mampu membuang sejumlah garam dan air dari dalam tubuh. Volume darah dalam tubuh meningkat, sehingga tekanan darah juga meningkat

sumber:http://annidasaima.blogspot.com/2012/10/peredaran-darah-dan-tekanan-darah.html

Comments

Popular posts from this blog

Mekanisme Pernapasan Manusia

mekanisme pendengaran manusia